"BB" atau dikenal dengan BlackBerry sudah begitu populer dikalangan masyarakat Indonesia untuk saat ini. Walaupun harganya selangit, tapi minat untuk mendapatkan gadget ini terbilang sangat besar. Keunggulan serta kemampuan gadget ini yang menjadi daya tarik untuk setiap orang memilikinya. Berikut ini beberapa aplikasi "gratisan" untuk BB..
1. Opera Mini Browser
Kemampuan browser Blackberry sudah cukup baik terutama di type Bold dan Strom. Tetapi untuk pilihan lain Opera Mini termasuk aplikasi wajib dimilki. Keunikan browser Opera Mini terletak pada pilihan warna yg berbeda. Satu lagi, kecepatan menampilkan halaman pada browser Opera Mini patut diancungi jempol. Anda berminat, silahkan download dari BB anda di alamat ini
2. Goolge Mobile
Mesin pencari sangatlah membantu kita dalam mencari informasi. Hanya dengan memasukan kata kunci (keyword), anda akan mendapatkan informasi yg diinginkan. Selain mesin pencari, Google jg menyediakan fasilitas lain seperti Google Talk untuk chating, Google Sync untuk sinkronisasi kalender dan peta digital Google Maps. Bagi pengguna BB semua fasilitas tersebut sudah disediakan gratis. Aplikasi ini bisa anda dapatkan di sini
3. BlackBerry Quick Pull
Ponsel lemot kerap menghantui smartphone. Apabila anda mengalamihal ini, jangan kuatir, BB anda bisa kembali normal dengan melakukan beberapa cara. salah-satunya dengan mencabut baterai dan memasangnya kembali. Sayangnya akan kesulitan jika BB anda menggunakan softcase. Cara soft reset yang lbih gampang adalah dengan menekan CTRL+ALT (gunakan tomol kanan)+DEL. Tapi cara ini tidak beerlaku di seri Perl. Nah, cara yg paling gampang yakni dengan bantuan aplikasi Quick Pull. Aplikasi ini membantu anda unutk melakukan soft reset dengan mudah. Cara soft reset ini pun tersedia untuk berbagai macam BB. Mau coba??
Dapatkan di sini
4. Talk Lock
TalkLock adalah aplikasi untuk mengunci layar dan yang ini khusus untuk BB Strom yg dilengkapi dengan layar sentuh. Aplikasi ini membantu mengunci secara otomatis untuk menghindari terbukanya aplikasi lain yg tersentuh secara tidak sengaja terutama jika anda sedang melakukan panggilan. Aplikasi ini mirip dengan Apple iPhone, cukup menggeser tanda panah yg ada di gambar latar. Nah, yg jg tak kalah menarik, gambar layar dapat diganti sesuia selera. TalkLock dapat didapatkan disini
5. BBNotepad
Aplikasi BBNotepad sama fungsinya dengan Notepad yg biasa ada di Microsoft. Meskipun sederhana, buat sebagian orang apliksai ini sangat dibutuhkan. Apabila, kemampuan BBNotepad jg dapat membuka file teks ANSI, UNICODE, UNICODE-BE dan UTF-8 . Aplikasi ini dapat di download disini
Dan masih banyak lagi aplikasi2 gratisan dari BB yg antara lain OANDA FXConverter, Blinko, Minimoni, MyLocation, BlackBerry Updater
14/03/2009
10 APLIKASI "GRATIS" BUAT BLACKBERRY
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment